
TELUK KUANTAN - Setelah ditinggal kandidat Bupati Kuansing H Halim, Partai Amanat Nasional (PAN) akhirnya memilih melabuhkan pilihannya kepada kandidat yang berpeluang besar untuk menang. Yakninya, Adam-Sutoyo pada Pilkada Kuansing 2024.
Keputusan ini diambil PAN setelah Komperensi yang merupakan Ketua DPD PAN Kuansing ditinggal oleh Halim yang memilih Sardiyono sebagai wakilnya.
Kepastian dukungan itu setelag DPP PAN mengeluarkan Surat Keputusan (SK) model BKWK sebagai persyaratan dari KPU dengan nomor SK DPP PAN Nomor : PAN/A/Kpts/KU-SJ/930/VIII/2024 tentang persetujuan penetapan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kuansing periode 2024-2029 yang ditandangan diatas materi oleh Ketua Umum DPP PAN Zulkifli Hasan dan Eddy Soeparno tertanggal 22 Agustus 2024.
"Alhamdulillah. PAN merapat ke Adam-Sutoyo. Insya Allah, dukungan ini diberikan kepada pasangan Adam-Sutoyo, karena peluang pasangan ini untuk menang besar," ucap Ketua DPD PAN Kuansing Komperensi kepada wartawan, Selasa (27/8/2024).
Disamping peluang Adam-Sutoyo (AYO) ini besar, menurut Komperensi, pasangan ini serasi, muda dan lebih energik serta visioner.
"Sudah saatnya Kuansing ini dipimpin oleh anak muda, anak muda lebih energik dan punya visi dalam membangun daerah," kata Komperensi.
Oleh karena itu, Ketua DPD PAN Kuansing ini pun mengintruksilkan seluruh kader dan simpatisasi PAN di seluruh pelosok negeri agar bekerja serius dan maksimal memenangkan Adam-Sutoyo.
Diketahui sebelumnya, PAN sudah mengeluarkan SK B-1 KWK untuk pasangan Halim - Komperensi. Namun, SK dukungan itu harus dirombak dan dialihkan ke pasangan AYO setelah Komperensi ditinggalkan sendirian oleh Halim. Atas kejadian tersebut, Komperensi mengalihkan dukungan kepada kandidat yang berpeluang besar untuk menang dan membawa kebaikan untuk negeri ini.
"Ini semangat yang kami emban sekarang. Kami yakin, AYO menang di Pilkada Kuansing 2024 ini," ujar Komperensi.
Dengan demikian, pasangan AYO diusung oleh 4 partai politik, Golkar 5 kursi, NasDem 3 kursi, PKS 2 kursi dan PAN 3 kursi di DPRD Kuansing. Ketua Tim Pemenangan AYO, H Muslim SSos MSi bersyukur atas bertambahnya dukungan dari rekannya dari PAN.
"Insya Allah, ini adalah awal yang baik untuk perjuangan ini. Dan kami terbuka kepada siapapun untuk bergabung mewujudkan Kuansing Bercahaya. Menjadikan Kuansing lebih baik yang harmonis," ucap Muslim, terpisah. ***/Rls.